Hero Baru Mobile Legends Kimmy - Splat Queen Dengan Role Marksman/Mage

Mobile Legends masih terus saja merilis Hero - Hero terbarunya, setelah rilisnya Hero Thamuz kini Mobile Legends menghadirkan Hero terbaru lagi di Advance Server. Kimmy - Splat Queen merupakan Hero dengan jenis Marksman/Mage. Kimmy merupakan satu-satunya Hero di Mobile Legends dengan Role Marksman/Mage. Dengan kemampuan Offense dan Ability Efect mampu membuat lawan - lawannya kerepotan. Uniknya Hero ini juga cocok dengan Build Magic maupun Physical. Hero ini bisa dipakai langsung secara gratis di Advance Server saja dan untuk perilisan di Server Original masih Coming Soon.



Life Is Strange: Before The Storm Segera Rilis Playstore Tanggal 19 September Nanti

Kabar baik bagi kamu penggemar Game Life is Strange, setelah Game ini dirilis Playstore kini Dontnod akan kembali merilis lanjutannya yaitu Life is Strange: Before The Storm  ke Android. Dontnod telah mengumumkan bahwa prekuel ini akan mendarat di Google Play pada 19 September 2018 nanti.

Ini terjadi tiga tahun sebelum peristiwa aslinya. Kamu akan bermain sebagai Chloe Price dan Rachel Amber dengan kemampuan "Backtalk" baru. Life is Strange: Before The Storm keluar 19 September di Android Ini memungkinkan kamu keluar dari situasi sulit, tetapi juga bisa membuat mereka lebih buruk. Kamu juga dapat mengubah lingkungan dengan menempatkan grafiti di dinding. Ada tiga episode dari kisah prekuel ini untuk dimainkan, meskipun kami tidak yakin apakah semuanya diluncurkan pada hari yang sama.

Sumber: droidgamers.com

Alasan Kenapa Fortnite Mobile Tak Kunjung Rilis Di Android

Fortnite Mobile merupakan Game yang saat ini paling ditunggu - tunggu oleh para pecinta Game khususnya bagi pecinta Game Battle Royale. Game ini sendiri dikembangkan oleh perusahaan ternama yaitu Tencent (perusahaan dibalik suksesnya PUBG Mobile). Meski begitu sepertinya bagi pengguna Android harus bersabar lebih lama lagi. Pasalnya Fortnite hanya baru rilis di IOS dan Samsung saja. Sedangkan untuk Android belum ada kepastian kapan Fortnite Mobile akan resmi rilis di Playstore. Dalam kasus ini terdapat beberapa alasan kenapa Fortnite Mobile tak kunjung dirilis untuk pengguna Android. Berikut alasannya.

Persaingan Dengan Game Lain 
Alasan utama kenapa Fortnite Mobile tak kunjung rilis di Android adalah karena persaingan antara Game lainnya. Sudah hal yang umum tentang sebuah persaingan antara pebisnis, hal ini juga berlaku pada perilisan Game. Satu - satunya pesaing terberat Fortnite ialah Game sesama perusahaan yaitu PUBG Mobile. Perlu diketahui Fortnite Mobile dan PUBG Mobile sama - sama dikembangkan oleh perusahaan Tencent. Terlebih lagi saat ini PUBG Mobile sedang laris - larisnya sebagai Game gratis di Playstore, sebagi fakta hanya dalam 5 bulan sejak perilisannya PUBG Mobile telah di Download hingga 100 juta kali. Hal inilah yang membuat Fortnite Mobile untuk tidak dirlis terlebih dahulu karena takut kalah kepopulerannya dengan PUBG Mobile.

Perangkat Kompitibel 
Meski Game ini sedang ditunggu - tunggu kedatangan namun terdapat berita buruk bagi penggunanya. Pasalnya dibutuhkan setidaknya perangkat dengan minimal Ram 3GB dan Android Versi 5.0. Karena Game ini harus kompatibel dengan banyak pilihan perangkat dan juga banyak versi Android yang berbeda di semua perangkat itu juga, Singkatnya ini bukanlah yang mudah dilakukan. Demi membuat para penggunanya bisa memainkannya dengan mudah pihak developer terus membuat Game inu lebih simpel lagi. Jadi bagi para pengguna HP Kentang sepertinya cukup mustahil untuk bisa bermain Game ini nantinya.

Masih Dalam Tahap Beta
Perlu diketahui untuk kalian semua saat ini Fortnite Mobile masih dalam tahap beta khusus untuk pengguna Android. Dengan tahap Beta ini artinya pihak Developer masih dalam proses pengembangan dalam Game ini. Khususnya tentang Bug yang sering terjadi di Game ini, karena hal itu pihak Developer masih enggan untuk merilis Fortnite Mobile khusus Android.

Berkaitan Dengan Sponsor 
Saat ini Fortnite Mobile sedang bekerjasama dengan perusahaan Smartphone ternama yaitu Samsung. Pasalnya bagi para pengguna Samsung khususnya Samsung Note 9 sudah bisa langsung memainkan Game ini. Terlebih lagi bagi pengguna Samsung Note 9 akan mendapatkan tambahan bonus di Fortnite Mobile. Dalam kasus ini kedua belah pihak tentunya menginginkan keuntungan sesama. Dengan fakta Fortnite Mobile hanya baru dirilis di IOS dan Samsung saja.

Meski Belum Sepenuhnya Dirilis, Fortnite Mobile Meraih Keuntungan 2 Juta Dollar Perharinya

Kabar mengejutkan datang dari Game Mobile ternama yaitu Fortnite Mobile. Game ini merupakan kerjasama dari perusahaan Tencent dan Epic Games. Meski hanya baru rilis di Platform IOS dan Samsung Galaxy saja, hal itu tak memungkinkan Fortnite Mobile meraih keuntungan besar. Tak tanggung - tanggung, pendapatan yang diraih Epic Games dari game battle royale-nya ini sangat besar. Game ini telah meraih pendapatan sekitar $15 juta dollar atau sekitar sekitar Rp206 miliar hanya dalam kurun waktu 20 hari semenjak perilisannya di IOS. Jika dihitung - hitung Fortnite Mobile telah meraup pendapatan sekitar 1,8 dolar juta per harinya, wow sungguh pencapaian yang luar biasa mengingat Game ini belum sepenuhnya rilis di Android. Jumlah ini naik sekitar 197% dari jumlah pendapatan sebelumnya yang mencapai 620 ribu dolar.
Sumber : SensorTower
Perolehan ini menjadikan Fortnite Mobile  sebagai game terlaris di iPhone saat ini. Sampai - sampai Game ini berhasil mengalahkan Game - Game IOS ternama seperti Candy Crush Saga, Clash of Clans, dan Pokemon GO. Bahkan Game ini telah diunduh sebanyak 10 juta kali semenjak perilisannya. Meski untuk versi Android-nya masih tahap beta, tetapi diperkirakan keuntungan Fortnite Mobile bisa menjadi 3 juta Dollar perhari jika telah rilis versi Android-nya. Meski perilisan Android nya masih terus dipertanyakan, tetapi kamu bisa memainkannya dalam tahap beta dengan mendaftarkan akun mu di situs resmi Epic Games. 

Cara Mengatasi Suara "Kresek" Di Speaker HP Android Xiaomi

Speaker hp xiaomi rusak - Bagaimana cara mengatasi speaker hp xiaomi sering muncul suara kresek kresek ? Bagi penggemar musik di hp xiaomi, tentu tidak akan asing jika mendengar bunyi kresek - kresek saat memutar musik di hp xiaomi baik itu ketika menggunakan headset ataupun loadspeaker. Suara "kresek" di hp android atau yang sering disebut dengan Craking Sound ini dapat muncul secara tiba - tiba dan bahkan sejak awal suara keluar dari speaker ponsel yang kita miliki. Dimana suara speaker hp xiaomi yang pecah tersebut seringkali membuat kita berpikir bahwa hp xiaomi yang kita miliki telah mengalami kerusakan pada bagian pengeras suara / speaker.

Padahal perlu untuk kita ketahui bahwa penyebab speaker bunyi kresek di hp xiaomi tersebut bukan selalu berasal dari speaker yang rusak saja melainkan terkadang juga dapat terjadi karena software yang error atau juga dari kesalahan pengaturan suara saja. Namun tidak menutup kemungkinan jika hp yang pernah terjatuh ataupun terkena air akan mengakibatkan suara kresek kresek tersebut muncul setiap kita memutar lagu di ponsel xiaomi tersebut. Lantas jika terjadi demikan, cara memperbaiki speaker hp xiaomi yang muncul suara kresek karena terkena air tersebut ? Mengingat harga speaker hp xiaomi yang tidaklah murah tentu akan membuat kita berpikir untuk membawa ke tempat service secepatnya.

Oleh karena itu, pada kesempatan kali ini Smartphone Solution akan mencoba memberikan beberapa cara mengatasi suara speaker hp xiaomi yang pecah tersebut. Tips yang akan kami bagikan kali ini kami bersumber dari forum hp xiaomi yang mana sudah banyak yang telah mencoba akan keberhasilannya. Dan pada pembahasan kali ini, kami berikan beberapa cara lain juga agar masalah suara speaker yang semakin mengecil dan muncul kresek - kresek ini tidak hanya dapat digunakan pada hp xiaomi redmi 4 saja melainkan juga pada tipe hp xiaomi lainnya. Untuk itu mari langsung saja kita simak ulasan selengkapnya mengenai cara mengatasi suara speaker hp xiaomi yang rusak di bawah ini.

Cara Mengatasi Suara "Kresek" Di Speaker HP Android Xiaomi

cara memperbaiki speaker hp xiaomi muncul bunyi kresek kresek

Pada dasarnya penyebab bunyi speaker hp xiaomi yang tidak jelas karena terdengar suara kresek - kresek ini dapat terjadi karena kesalahan pengaturan sistem, error sistem, kerusakan perangkat speaker, jalurnya dan juga pada bagian komponen lain yang terkait dengan alur suara menuju speaker. Namun untuk memastikan penyebab speaker hp xiaomi tidak bunyi tersebut, kita perlu melakukan beberapa hal seperti sebagai berikut :

  • Pertama - tama kita lihat terlebih dahulu settingan suara pada HP xiaomi, apakah dalam posisi silent (diam tanpa suara) ataukah tidak. 
  • Setelah itu cobalah untuk mengubah slider settingan suara semaksimal mungkin dan juga pastikan nada dering juga sudah dipilih
  • Jika masih saja suara speaker belum terdengar jelas maka cobalah untuk melakukan reset ulang pengaturan atau dapat juga dengan recovery reset untuk memulihkan fungsi suara
  • Namun jika semua cara diatas sudah kita pastikan tapi masih saja speaker hp xiaomi error belum juga teratasi maka langkah terakhir adalah dengan melakuan pemerikasaan kondisi fisik buzzer atau menggantinya dengan yang baru

Namun sebelum kita mengganti speaker hp xiaomi yang rusak tersebut, cobalah untuk menginstal file mod ke dalam sistem Xiaomi Redmi 4 prime terlebih dahulu. Cara ini telah berhasil dilakukan oleh salah satu member en miui, untuk mengetahui secara lengkapnya mari kita lihat pada ulasan di bawah ini.

Cara memperbaiki speaker hp xiaomi yang pecah dengan file mod


Syarat pertama yang harus kita lakukan jika akan mencoba tutorial kali ini adalah memastikan Hp android Redmi 4 Prime yang kita miliki sudah dalam kondisi root superSU terlebih dahulu. Apabila sudah siapkan bahan - bahan yang akan digunakan :

  • Root Explorer
  • File mod fix sound cracking untuk xiaomi Redmi 4 Prime

Jika bahan yang akan kita gunakan sudah tersedia maka lakukan langkah - langkah sebagai berikut :

  1. Pertama - tama install root explorer yang telah disiapkan pada hp xiaomi redmi 4 prime yang kita miliki
  2. Setelah itu ambil file mod di atas lalu pindahkan ke memori internal
  3. Kemudian jalankan root explorer
  4. Langkah berikutnya, copy dan replace file yang ada di direktori Root/etc serta ubah permissionnya menjadi rw-r--r--
  5. Dan yang terakhir tinggal kita Reboot lalu cek pada suara di pemutar musik hp xiaomi

PERHATIAN !
  • Backup rom miui 8 kita terlebih dahulu menggunakan custom TWRP Recovery sebelum menjalankan tutorial ini
  • Dan pastinya segala resiko ditanggung penumpang

Namun jika memang semua cara diatas tidak memberikan hasil dalam mengatasi speaker xiaomi bunyi kresek kresek, maka langkah terakhir yang perlu untuk kita lakukan adalah dengan mengganti speaker xiaomi yang rusak tersebut. Jika anda ingin mengganti speaker hp xiaomi sendiri, mari kita simak ulasan sebagai berikut :

lihat juga :

Cara ganti speaker hp android xiaomi


  1. Pertama, buka penutup belakang (cassing) HP Xiaomi
  2. Untuk membuka casing hp xiaomi agar tidak melukai penutup dan bodi ponsel, alangkah lebih baiknya jika kita menggunakan alat pembuka cassing atau yang tidak berbahan metal
  3. Setelah casing dan bodi terpisah, kita lepas terlebih dahulu penutup cangkang speaker Xiaomi. Penutup cangkang speaker Xiaomi ini berfungsi untuk mengeluarkan suara ketika ada panggilan masuk, dimana penutup cangkang tersebut terletak di bagian bawah baterai.
  4. Kemudian lepas semua baut pengikatnya, terdapat 2 buah baut pengikat lalu jika sudah cungkil penutupnya. Apabila sudah terlepas, silakan copot speaker yang menempel pada modulnya dengan cara dicungkil
  5. Pastikan terlebih dahulu apakah speaker putus atau tidak dengan menggunakan multimeter sebelum melakukan penggantian. Namun jika memang suara hp xiaomi error berasal dari speaker yang rusak maka langsung saja kita ganti komponen tersebut

Demikian pertemuan kita kali ini yang baru saja mengulas tentang solusi speaker bunyi kresek saat memutar musik di hp xiaomi. Semoga pertemuan kita kali ini dapat memberikan hasil yang lebih baik, namun jika anda ragu untuk mencobanya sendiri maka tidak ada salahnya jika membawa hp xiaomi yang rusak tersebut ke service center terdekat. Sekian dan terima kasih ..

Tokoh Mitologi Nyi Roro Kidul Akan Menjadi Hero Terbaru Di Mobile Legends

Mobile Legends masih terus saja mengeluarkan Hero - Hero terbarunya yang cocok untuk para pemainnya. Sebelumnya Mobile Legends telah merilis Hero yang berasal dari Indonesia yaitu Gatotkaca. Suksesnya Hero Gatotkaca membuat pihak Developer ingin membuat Hero Indonesia lagi. Akhirnya Mobile Legends telah memutuskan akan merilis Hero Indonesia yaitu Nyi Roro Kidul. Dengan nama resminya sebagai Kabita - Ocean Goddess
Hal ini tentunya akan membuat persaingan mengingat Game sebelah AOV juga akan mengeluarkan Hero yang berasal dari Indonesia juga yaitu Wiro Sableng. Dengan berita - berita ini Game Moba sepertinya masih menjadi Genre Game terfavorit di Indonesia.
Dalam Konferensi MLLB Indonesia yang akan dimulai pada 5 September nanti, Hero Kabita akan resmi diumumkan pada konferensi tersebut. Meski dikonferensi belum diberitahukan betul tentang Hero Indonesia tersebut. Tetapi sudah terdapat bocoran resmi bahwa tokoh mitologi yang berasal dari Jawa yang dikenal sebagai Ratu Pantai Selatan - Nyi Roro Kidul. Lalu tentang perihal Gameplay dan Skill Hero Kabita masih tahap pembuatan.

5 Hal Konyol Yang Mungkin Pernah Kamu Lakukan Sewaktu Bermain Mobile Legends

Banyak cerita yang telah terjadi jika menyangkut tentang permainan Mobile Legends. Game Moba ini merupakan Game yang sempat populer di Indonesia. Salah satu cerita yang menarik pastinya tentang hal konyol yang dulu kita pernah lakukan. Hal konyol tersebut terjadi biasanya karena tidak tahunya seorang Player karena hanya asal bermain saja tanpa mengikuti tutorial dengan benar. Maka dari itu, kami telah merangkum 5 hal konyol yang mungkin pernah kamu lakukan sewaktu bermain Mobile Legends.

1. Menyerang Turrent Sendirian 
Mungkin inilah hal konyol yang kebanyakan para Player Mobile Legends pernah melakukannya. Menyerang Turrent sendirian tanpa ditemani Minion. Seperti yang kita ketahui Unit Turrent merupakan Unit utama dalam permainan Moba, jika Hero terkena serangan Turrent Damage yang terima cukup fatal. Untuk itulah Minion diadakan untuk mengatasi Damage Turrent tersebut.

2. Jalan kaki ke Base 
Selanjutnya adalah jalan kaki ke Base untuk mengisi HP dan Mana. Mungkin diantara kalian pernah melakukan hal konyol tersebut. Pasalnya tidak semua pemain baru mengetahui fungsi Recall, yang berguna untuk Teleport langsung ke Base. Karena banyak pemain yang tidak mengetahui fungsi Recall ini banyak diantara mereka akan jalan kaki hingga ke Base.

3. Ingin Recall di Brawl Mode
Siapa yang tak pernah melakukan hal konyol yang satu ini. Hampir rata - rata Player Mobile Legends pernah melakukan Recall pada saat bermain di Brawl Mode. Padahal Brawl merupakan Mode yang dimana jika kita ke Base hanya untuk membeli Build dan tidak bisa mengisi HP. Bagi yang pernah melakukan hal ini pasti awalnya keheranan karena tidak ada tombol Recall yang biasanya ada. Sehingga bagi Player yang tidak tahu akan berjalan kaki ke Base untuk mengisi HP dan Mana.

4. Rebutan Buff
Hal ini sudah pasti kamu pernah mengalaminya, yaitu rebutan Buff. Buff merupakan salah satu faktor pendukung yang dapat memperkuat Hero kita. Karena hal inilah banyak para Player yang ingin mengambil Buff ini. Tak jarang mereka bertengkar hanya karena Buff, malahan banyak diantara mereka sampai ngambek dengan iming - iming AFK karena tidak dikasih Buff. Risih dan kesal rasanya jika bertemu pemain dengan sifat seperti ini.

5. Ganti Bendera Biar Ketemu Player Asing Yang Pro
Pernakah kamu mengganti Bendera dengan maksud untuk bertemu pemain luar yang pro atau untuk tidak bertemu dengan pemain Noob. Jika itu alasanmu maka percuma saja, malahan hal itu merupakan hal yang konyol. Kenapa bisa begitu? Karena Bendera di Mobile Legends hanya sekedar untuk hiasan saja. Jika kamu ingi  bertemu pemain asing tentunya kamu harus memiliki Server yang berbeda dengan menggunakan VPN.